Waktu berlalu cepat. Langit-langit fajar tetiba gelap gulita. Awan putih menghitam. Matahari berganti bulan. Angin semilir semakin dingin. Daun-daun pohon kelapa yang kemarin hijau, sudah mati menua. Kalender yang tadinya terpambang wajah ulama, kini berubah jadi calon bupati Tasikmalaya. Jam dinding berganti baterai dua kali.
Waktu berjalan cepat. Ayam rumah ribuan kali menggertak kala mata terlanjur lelap. Ramadan sudah lewat dua kali akhir-akhir ini. Madrasah diniyyah yang dulu hanya selebaran cari donasi, sudah kokoh berdiri. "Jangan lupa, gadis 16 tahun itu sudah beranjak dewasa!"
Waktu berjalan cepat.
Sebingung itukah aku hari ini?
Sedang aku berjalan lambat. Sepuluh jari kaki tidak pernah sanggup memotong kukunya sendiri. Sampai hitam dijejal tanah basah. Tak lagi ada yang mengurus, tak mau diurus.
Sayup-sayup tetangga bercerita, sampai batas desa. Kata mereka, "ada seorang pemuda gagal yang dulu bangga dengan tujuh mimpinya." Seraya kerlingkan dua bola mata.
"Dia sampai hari ini sibuk merangkai kata-kata tanpa guna, bahkan cuma sedikit pembaca!" Kemudian tertawa.
Sedang aku berjalan lambat. Warung Mak jadi gudang beras, sekaligus garasi motor cicilan. Lapak di bawah rubanah tempat biasa berjualan, sudah hampir dua tahun terbiarkan. Dua saudara tua sampai-sampai jadi pekerja kasar, demi sesuap makan.
Sedang aku berjalan lambat.
Sebingung itukah aku hari ini?
Kalau boleh aku meminta satu kesalahan lagi. Setahun lebih begini, minta mulut agar bicara. "Aku mau cabut salah satu mimpi kita, mewujudkan mimpi yang lainnya."
Terlampau jauh mengejar dua sisi jalan berseberangan. Sedang aku tak punya kembaran. Sedang aku berjalan, memilih sendirian. Aku, mau menyapa perjalanan, dalam impian.
Waktu berlalu cepat, sedang aku berjalan lambat.
Sebingung itukah aku hari ini?
20 komentar
Meski engkau berjalan lambat, setidaknya engkau bergerak maju.
Betul sekali, setidaknya saya masih berjalan maju, meski tergopoh-gopoh. 😅
Great poem Kak nandar seperti biasa :)
Iya banyak yang bilang gitu. Pas kita udah daftar adsense, pas masih peninjauan, coba di push bikin konten.
Saya pernah baca komen di komunitas blogger di fb, katanya domain .online emang susah di acc katanya. Gak tau juga sih bener apa nggak.
Itu sih kang. Maaf kalau kurang membantu. 😅
Kalau aplikasi browsernya gak dipasang ads block, seharusnya muncul sih ads nya. Memangnya tidak muncul ya? 🤔
Sama kayak saya berarti, saya dari awal pandemi sampai sekarang seperti tak punya arah tujuan hanya mainan hp, laptop, nulis di blog, trafik sepi, seperti tidak berguna dan ingin putus asa. Sedangkan kebutuhan selalu jalan, pemasukan tertahan masih melayang tak kelihatan. Namun selalu aku paksa buat selalu berkarya entah itu diterima atau tidak. Terlalu sering mengharapkan sesuatu malah tidak kesampean, tapi kadang cuma ngapin malah dapat yang berlebihan. Jalanin terus kang! Sambil cari jalan lain. Yuk konsisten.
Terima kasih kang motivasinya, pasti bakalan konsisten. Semangat!